SURABAYA - Lucy Kurniasari menyatakan sudah mengantongi dukungan 29 Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) untuk bekal maju ke Musyawarah Cabang (Muscab) DPC Demokrat Surabaya mendatang.
Hal itu disampaikan secara langsung oleh Sekretaris DPC Demokrat Surabaya, Junaedi dalam konferensi pers, Sabtu (14/5/2022) malam.
Lucy Kurniasari kini masih menjabat sebagai Ketua DPC Demokrat Surabaya yang masih aktif hingga 2022 ini.
"Jadi sampai saat ini belum ada calon lain yang di usulkan ke DPP tersebut," kata Junaedi.
Junaedi mengungkapkan, suara dukungan mayoritas di lingkup DPAC disepakati secara tertulis melalui notaris sejak 25 Januari 2022 silam.
"Jadi DPC Partai Demokrat telah mengantongi legalitas dari 29 DPAC yang masih solid memberikan dukungan kepada Lucy Kurniasari. Jadi kami minta kepada DPAC Wonokromo dan Wonocolo memberi dukungan dan segera bergabung di DPC," ujarnya.
Dalam kesepakatan itu, siapa saja yang melanggar perjanjian akan menerima konsekuensi dari partai.
"Tapi yang jelas surat dukungan secara tertulis dan legal telah mengika kesepakatan dilakukan kedua belah pihak. Jadi tidak bisa tiba-tiba beralih pencalonan dilakukan secara sepihak," katanya.
Menurut Junaedi, sosok Lucy dianggap paling cocok dengan apa yang dilakukannya selama menjabat DPC Demokrat. Salah satunya ialah berhasil
"Meski keberadaan Bu Lucy menjabat DPR RI dan Ketua DPC Kota Surabaya secara tidak langsung organisasi kepertaian tetap berjalan dengan baik dan optimal. Bahkan di DPC, DPAC dan anak ranting kita telah melakukan pendidikan politik selama Bu Lucy menjabat di Kota Surabaya," bebernya.
Sementara Ketua DPAC Tegalsari Basori mengaku bangga dipimpin Lucy. Oleh karena itu ia menentukan sikap mendukung Lucy.
"Sejak beliau memimpin di DPC kerja politiknya sangat baik dan di rasakan seluruh DPAC Surabaya. Bahkan Bu Lucy selama ini sangat memperhatikan UMKM di tingkat bawah," terang Basori.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Lukman Hadi |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi