SUARA INDONESIA SURABAYA

SSB Mitra Surabaya dan LP Ma'arif Jatim Komitmen Saling Support

Lukman Hadi - 19 April 2023 | 00:04 - Dibaca 1.63k kali
Olahraga SSB Mitra Surabaya dan LP Ma'arif Jatim Komitmen Saling Support
Ketum SSB Mitra Surabaya berikan piagam penghargaan kepada LP Ma'arif Jatim.

SURABAYA - Jajaran pengurus dan dewan coach SSB Mitra Surabaya silaturahmi ke kantor LP Ma'arif NU Jawa Timur (Jatim)di Jalan Masjid Al Akbar Timur, Surabaya, Selasa (18/4/2023).

Ketua Umum (Ketum) SSB Mitra Surabaya, Abdullah menyampaikan, kedatangan ke kantor LP Ma'arif Jatim sebagai realisasi program Ramadan Ceria.

"Tujuan Silaturahim tersebut merupakan agenda lanjutan kegiatan Ramadan Ceria dan santunan yatim keluarga besar SSB Mitra Surabaya yang dilaksanakan pada pekan lalu," kata Abdullah kepada media ini.

Di satu sisi, kedatangan SSB Mitra Surabaya juga menyerahkan piagam penghargaan dan ucapan terimakasih kepada LP Ma'arif NU Jatim atas kepercayaan untuk terlibat dalam Porseni NU di Solo Februari 2023 lalu.

"Banyak pengalaman dan pembelajaran yang kami ambil. Kami selalu siap bilamana NU memberi panggilan dan kepercayaan kepada SSB Mitra Surabaya," pungkasnya.

Kedatangan SSB Mitra Surabaya disambut dengan sangat baik oleh Sekretaris LP Ma'arif Jatim, KH Sunan Fanani dan Bendahara LP Ma'arif Jatim, KH Mujib Hasyim.

Sunan Fanani pun membalas sikap baik dari SSB Mitra Surabaya atas silaturahmi dan kontribusinya mensupport seluruh pelaksanaan Porseni 1 Abad NU pada cabang olahraga (cabor) sepak bola pelajar.

"Mas Abdullah ini kan juga bagian keluarga besar NU juga, jadi harapan kami agar terus bisa menjalin kerja sama lebih lanjut setelah melihat potensi pelajar-pelajar di bawah naungan NU yang luar biasa pada PORSENI 1Abad NU," bebernya.

Di sela-sela kesempatan itu, pengurus LP Ma'arif Jatim mengirim doa dan tahlil untuk pelatih senior SSB Mitra Surabaya, M Sabarudin Nasution yang meninggal dunia pada Sabtu (15/4/2023) kemarin.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya