SUARA INDONESIA SURABAYA

Warga Masih Tanyakan Pendidikan di Surabaya, Tjutjuk PSI: Semua Dijamin Pemkot

Lukman Hadi - 19 May 2022 | 14:05 - Dibaca 2.14k kali
Peristiwa Daerah Warga Masih Tanyakan Pendidikan di Surabaya, Tjutjuk PSI: Semua Dijamin Pemkot
Reses Anggota DPRD Surabaya Tjutjuk Supariono di Pakis Gunung.

SURABAYA - Menjalani reses di Pakis Gunung, Anggota DPRD Surabaya Tjutjuk Supariono menyerap aspirasi warga terkait persoalan BPJS PBI dan Zonasi PPDB.

Kepada warga, Tjutjuk menyampaikan bagaimana cara mengurus BPJS PBI yang cukup mudah. Apalagi sekarang semua tercover oleh Pemkot Surabaya.

"Jangan khawatir, mengurus BPJS PBI untuk pengobatan gratis sangat mudah, apalagi semua tercover Pemkot Surabaya. Bapak-Ibu tinggal minta dilakukan pendataan oleh RT dan RW setempat agar segera ditindaklanjuti oleh pihak Kelurahan dan Kecamatan di Kasi Kesra," jelas Tjutjuk di Pakis Gunung Gang 1 Langgar RT 12.

Sementara soal zonasi penerimaan peserta didik baru (PPDB) seperti yang dikeluhkan Ibu Chatty, bahwa anaknya daftar di SMPN 10 dan SMPN 46 tapi tergusur. Setelah itu, ikut pagu tambahan malah dimasukkan di SMPN 57 yang lokasinya jauh dari tempat tinggalnya.

Terkait ini, Tjujuk menjelaskan, jika DPRD Kota Surabaya akan memberikan win-win solution. Artinya, antara sekolah negeri dan swasta terdekat sama-sama terisi dengan jaminan kualitas belajar-mengajar setara negeri dan tidak ada yang membedakan.

"Terkait zonasi PPDB tak perlu khawatir karena memang kualitas pendidikan negeri atau pun swasta telah dijamin kualitasnya oleh pemerintah," ujar Ketua Fraksi PSI Surabaya ini.

Dari aspirasi warga ini, ia akan mengusulkan kepada Pemkot Surabaya agar sekolah swasta di Pakis Gunung semakin dinaikkan kualitasnya dan menerapkan gratis sekolah melalui program mitra warga.

"Ya harus bisalah digratiskan melalui program mitra warga. Namun kalau memang tidak ada sekolah swasta di sekitar sini, ya nanti kita usulkan kepada pemkot agar segera membangun SMPN baru terdekat di wilayah sini," terangnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya